Sat Binmas Polres OKI Terima Serahan Senpi Rakitan dari Pimpinan MUI

0

Kayuagung – Giliran. Sat Binmas Polres OKI mendapatkan serahan 1 (satu) Pucuk Senpi rakitan, Jumat 15 /03/24

Sejak digelarnya operasi pekat musi 2024 oleh Polres OKI dan jajaran, di hari kesembilan ini sat binmas Polres OKI mendapatkan serahan (satu) Pucuk Senpi rakitan laras panjang dari ketua FKPM /Pimpinan MUI Kab OKI Ustadz Suparjon Ali Haq Al Tsabit.

Hal ini dibenarkan oleh Kapolres OKI AKBP Hendrawan Susanto SH SIK melalui Kasat binmas Polres OKI AKP Dedi Kurnia, SH ” ya benar kita telah menerima serahan (satu) Pucuk Senpi rakitan laras panjang dari ketua FKPM/ Pimpinan MUI Kab OKI Ustadz Suparjon Ali Haq Al Tsabit”, Ungkapnya

Dijelaskan pula olehnya penyerahan tersebut dilaksanakan hari ini Jum’at tanggal 15 Maret 2024 sekira jam 09.30 Wib di Ruang satbinmas Polres OKI, jelasnya.

Kami mengucap terima kasih atas dukungan nya dalam pelaksanaan operasi Pekat Musi 2024 ini, terutama dukungan dari ulama yg ada di kabupaten OKI ini. Pungkasnya

Share.

About Author

Humas Polres OKI adalah bagian publikasi dari situs berita resmi Polres Ogan Komering Ilir (OKI) Sumsel, yang mewartakan setiap kegiatan dan peristiwa Berita Polres OKI Terbaru

Leave A Reply